Peringatan malam Nuzulul Quran yang berlangsung di Islamic Center Nusa Tenggara Barat (IC NTB) sangat menggemparkan masyarakat sekitar. Pasalnya, pengadaan Nuzurul Qur’an yang berlangsung pada Rabu (14/06/2017), dipenuhi oleh masyarakat yang telah usai menunaikan sholat Tarawih di Islamic Center bahkan banyak masyarakat lain berdatangan untuk meramaikan acara peringatan Nuzurul Qur’an tersebut.
*Suasana Malam Nuzurul Qur’an di Islamic Center
Dihadiri Imam Besar asal Lebanon, yaitu Syekh Khalid Barakat yang melantunkan doa dan Guru Besar Universitas Al Azhar Kairo Syekh Muhammad Nasr Addusuqi Al- Abbani menyampaikan tausiah. Qalam Ilahinya disuarakan oleh Qari terbaik internasional di Thailand pada 2017 asal Bima, NTB Budiman Hasan.Peringatan Nuzulul Quran diawali dengan pertunjukan seni musik Islami dan kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya dipadati ribuan warga di halaman selatan IC NTB. Warga ada yang kecewa karena Aa Gymnastiar tidak jadi datang. Walaupun sebelumnya selesai salat Ashar sempat diumumkan ketidakhadirannya.
Sebelum memulai peringatan Nuzulul Quran terlebih dahulu akan diputarkan film berjudul Iqra. Faozal menuturkan, pemutaran film Iqra merupakan hasil kerja sama antara Masjid Hubbul Wathan Islamic Center NTB dengan Masjid Salman ITB Bandung. Pada pengadaan Nuzurul Quran yang merupakan rangkaian acara dari Festival Pesona Khazanah Ramadhan 2017 tersebut dimeriahkan oleh penampilan dari Bimbo yang menggemparkan masyarakat dan ikut serta untuk menyanyikan beberapa lagu yang dibawakan.
Dengan pengadaan Nuzurul Quran di Islamic Center Mataram tersebut diharapkan dapat mendekatkan masyarakat akan kegiatan islami selama bulan Ramadhan. Memberikan pengetahuan dan informasi mengenai peringatan turunnya Al-Quran pertama yang di wahyukan kepada Nabi Muhammad SAW.